Kampung Anggrek Kediri Tiket & Wahana 2024

Melakukan aktivitas atau pekerjaan sehari-hari kadang bikin jenuh. Salah satu cara untuk mengobati rasa jenuh dari aktivitas harian yaitu dengan berekreasi di tempat wisata seperti Kampung Anggrek Kediri.

Di objek wisata ini terdapat ragam jenis bunga anggrek yang terlihat cantik. Bunga tersebut dirawat dan ditata dengan sangat rapi sehingga sangat menarik untuk dilihat. Kawasan ini tidak hanya fokus pada pembudidayaannya saja namun juga pembibitan sampai pemasarannya.

Aneka jenis bunga anggrek yang ada ditempat ini menjadi daya tarik masyarakat, terutama yang suka dengan bunga khususnya anggrek. Hal itu yang membuat banyak pengunjung datang terutama saat akhir pekan dan hari libur.

Lokasi Kampung Anggrek Kediri
Sumber @ripno.setiawan_tuyex

Bagi kalian pecinta bunga anggrek bisa melihat beragam jenisnya di tempat ini, terlebih lagi kita bisa mengetahui proses budidayanya yang benar. Nah berikut ini ada beberapa hal menarik sebagai gambaran sebelum mengunjunginya.

Daya Tarik Kampung Anggrek Kediri

Kawasan ini termasuk tempat rekreasi dan juga tempat edukasi karena kita sebagai pengunjung tidak hanya dapat melihat jenis-jenisnya saja namun juga mengetahui bagaimana budidayanya secara tepat supaya dapat tumbuh dengan baik.

Koleksi anggrek yang ada di kawasan ini cukup lengkap. Ada sekitar kurang lebih 20 macam spesies yang diantaranya Phalaenopsis, Dendrobium, Vanda, Oncidium, Cymbiddium, Cattelaya dan yang lainnya.

Fasilitas Kampung Anggrek Kediri
Sumber @khadijh_03

Mungkin sebagai orang awam yang tidak tahu bunga tentu tidak mengerti jenis-jenis dari anggrek itu sendiri, namun ditempat ini kita bisa belajar mengetahui perbedaan setiap jenisnya.

Lokasi budidaya dan pembibitannya berada di sebuah Green House yang cukup besar dan ada di beberapa titik. Tidak semua green house dibuka untuk umum, namun ada yang dibuka sebagai tempat pameran dengan berbagai koleksi didalamnya.

Di tempat khusus untuk pameran ini terdapat beragam anggrek mulai dari yang lagi naik daun hingga yang terkenal. Jika kalian mengira anggrek adalah jenis bunga yang ukurannya kecil itu tidaklah benar karena ada jenisnya yang bisa tumbuh hingga 3 meter. Jenis ini merupakan yang terbesar di dunia.

Rute Kampung Anggrek Kediri
Sumber @desawisatasempu

Bagi yang tertarik menanam bunga anggrek bisa mengunjungi swalayan di kampoeng anggrek. Di toko tersebut terdapat beraneka ragam anggrek yang bisa dibeli, selain itu juga dijual peralatan menanam lengkap seperti bibit, pot, pupuk dan lain sebagainya.

Kalian yang suka fotografi jangan lupa menyiapkan kamera, sebab banyak spot foto instagramable yang sayang untuk dilewatkan. Hal ini banyak dilakukan pengunjung dengan berfoto disetiap bunga yang terlihat indah dan cantik.

Alamat Kampung Anggrek Kediri
Sumber @khanza_nur25

Fasilitas Kampung Anggrek Kediri

Untuk fasilitasnya sendiri cukup lengkap, mulai dari fasilitas penunjang seperti area parkir kendaraan, toilet, spot foto patung gorila dari jagung, taman kelinci, mobil kayu dan masih banyak lagi.

Baca Juga Daftar Tempat Wisata Hits di Kediri

Untuk yang membawa anak-anak bisa mengajaknya ke area bermain dengan berbagai permainan menarik. Pihak pengelola juga menyediakan fasilitas lain seperti tempat pertemuan, sentra sayur hidroponik, swalayan, hingga pusat kuliner.

Harga Tiket Masuk Kampung Anggrek Kediri
Sumber @khadijh_03

Ada beragam kuliner yang ditawarkan dengan harga terjangkau. Setelah puas berjalan-jalan di kawasan ini bisa beristirahat dan membeli makanan atau minuman yang ada.

Harga Tiket Masuk Kampung Anggrek Kediri

Untuk memasuki kawasan wisata ini perlu membayar biaya masuknya terlebih dahulu, berikut ini harga tiket kampoeng anggrek kediri terbaru yang bisa untuk referensi sebelum mengunjunginya.

KategoriHarga
Senin – SabtuRp 8.000
Minggu dan Hari LiburRp 10.000

Dengan membayar biaya diatas pengunjung bisa melihat keanekaragaman jenis bunga anggrek hingga mengetahui cara penanamannya. Namun harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu sesuai ketentuan terbaru dari pihak pengelola.

Jam operasional atau jam buka kampung anggrek kediri ini adalah sebagai berikut.

Senin s/d Sabtu : 08.00-16.30 WIB

Minggu dan Hari Libur : 08.00-17.00 WIB

Baca Juga Spot Menarik di Kampung Indian Kediri

Lokasi Kampung Anggrek Kediri

Objek wisata yang berada di alamat Sempu, Ngancar, Ringinsari, Sempu, Ngancar, Kediri, Jawa Timur ini lokasinya mudah untuk dijangkau. Kalian bisa memanfaatkan Google Maps untuk mendapatkan rute menuju lokasi yang dapat dilihat di sini.

Demikianlah informasi mengenai Kampung Anggrek Kediri yang dapat kami ulas, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari tempat tersebut. Jangan lupa mengunjungi kembali situs Travelingan.Net untuk melihat update tempat hits terbaru di kota-kota lain.