Berkunjung ke kota Bandung kurang lengkap apabila belum mengunjungi salah satu objek wisata yang ada disana seperti The Lodge Maribaya. Kawasan ini menawarkan pemandangan alam yang terlihat indah dari ketinggian.
Seperti yang sudah kita tahu bahwa daerah Bandung terutama Lembang memiliki ragam tempat menarik, hal tersebut yang membuat masyarakat dari berbagai daerah menjadikannya tujuan wisata saat akhir pekan atau hari libur sekolah maupun lebaran.
Nah kawasan wisata inipun menjadi salah satu favorit, selain menyajikan pemandangan yang eksotis juga terdapat berbagai spot instagramable yang siap menemani setiap pengunjung yang ingin berfoto selfie.
Bagi yang berencana liburan ke Bandung bisa mereferensikan kawasan ini sebagai tujuan wisata. Kalian bisa mengajak keluarga atau sahabat agar suasana liburan semakin seru. Berikut ini beberapa hal menarik yang ada di tempat tersebut.
Daya Tarik The Lodge Maribaya
Tempat ini merupakan kawasan yang cocok untuk menikmati pemandangan alam. Hamparan pepohonan yang menyelimuti kawasan ini membuat nuansa alamnya masih begitu terasa.
Karena letaknya berada di perbukitan dan dikelilingi pepohonan yang tumbuh rindang maka hawa yang terasa cukup sejuk. Hal seperti ini tentu sangat pas untuk menghilangkan penat dari segala aktivitas harian yang padat dan melelahkan.
Suasana alamnya yang indah karena dikelilingi perbukitan sering dimanfaatkan masyarakat untuk acara tertentu seperti private gathering, acara pernikahan dan lain sebagainya.
Selain menikmati suasana alam, ada banyak kegiatan seru yang bisa dilakukan seperti camping, berkeliling di hutan pinus, menikmati kuliner, hingga mencoba spot foto yang ditawarkan.
Baca Juga Spot Instagramable di Dago Dream Park
Spot Foto The Lodge Maribaya Bandung
Saat ini sudah menjadi hal yang umum bahwa masyarakat gemar mengunjungi tempat-tempat instagramable untuk berwisata sekaligus foto selfie. Hal tersebut yang menjadi alasan mengapa kawasan ini selalu ramai pengunjung.
Selain panorama alamnya yang mampu memanjakan mata juga terdapat banyak spot foto kekinian yang sayang untuk dilewatkan begitu saja terutama bagi yang suka fotografi.
Spot favorit yang sering digunakan untuk objek foto diantaranya Balon Udara, Gantole, Sepeda Udara, Ayunan Udara, Sky Tree, Bamboo Sky dan masih banyak lagi.
Karena ada banyak spot yang bagus untuk foto maka jangan lupa membawa kamera untuk mengabadikan setiap momen yang ada.
Baca Juga Spot Foto di Floating Market Lembang
Fasilitas The Lodge Maribaya Bandung
Tempat ini menyediakan berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan wisatawan. Selain menyediakan area parkir kendaraan, toilet, wahana foto dan lain sebagainya juga ada fasilitas seperti tempat kuliner.
Ada berbagai macam kuliner yang bisa dinikmati lewat restoran Dapur Hawu. Menikmati menu makanan yang lezat sambil disuguhkan pemandangan alam yang indah tentu akan membuat suasana makan menjadi lebih berbeda.
Tempat makan lain yang tak kalah menariknya yakni The Pines Cafe. Kalian yang hobi nongkrong sambil menikmati makanan dan minuman seperti kopi, teh, jus dan lain sebagainya bisa mencoba cafe ini.
Yang hobi camping juga bisa meraakan sensasi camping di area yang sudah disediakan. Fasilitas yang disediakan juga lengkap sehingga kalian tak perlu kawatir jika ingin mencoba camping di kawasan maribaya.
Harga Tiket Masuk The Lodge Maribaya Bandung
Untuk memasuki kawasan ini dan mencoba wahana yang ditawarkan maka perlu menyiapkan budget terlebih dahulu, berikut ini harga tiket masuknya sebagai gambaran sebelum mengunjunginya.
Kategori | Harga |
Senin-Jumat | Rp 20.000 |
Sabtu-Minggu | Rp 25.000 |
Libur Nasional | Rp 35.000 |
Sky Tree 1 | Rp 15.000 |
Sky Tree 2 | Rp 20.000 |
Bamboo Sky | Rp 20.000 |
Zip Bike | Rp 25.000 |
Valley Swing | Rp 25.000 |
Mountain Swing | Rp 20.000 |
Gantole | Rp 25.000 |
Sky Plane | Rp 25.000 |
Class Deck | Rp 20.000 |
Hot Balloon Air Hydraulic | Rp 35.000 |
Setiap wahana memiliki harga masing-masing, kalian bisa memilih wahana untuk berfoto sesuai keinginan. Harga tersebut juga bisa berubah sewaktu-waktu sesuai ketentuan dari pihak pengelola.
Baca Juga Hal Seru Yang Ada di Dusun Bambu
Jam Buka The Lodge Maribaya Lembang
Jam buka atau jam operasionalnya adalah sebagai berikut:
Senin s/d Kamis : 09.00-17.00 WIB
Jumat s/d Minggu dan Libur Nasional : 08.00-17.00 WIB
Istirahat Wahana Senin dan Jumat : 11.20-12.30 WIB
Lokasi The Lodge Maribaya Bandung
Objek wisata yang berada di alamat Jalan Maribaya No. 149/252 RT. 03 / RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat ini lokasinya cukup mudah ditemukan. Jika belum tahu bisa menggunakan Google Map untuk mendapatkan rute menuju lokasi yang dapat dilihat di sini.
Demikianlah informasi mengenai The Lodge Maribaya yang dapat kami ulas, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari tempat tersebut. Jangan lupa mengunjungi kembali situs Travelingan.Net untuk melihat update tempat hits terbaru di kota-kota lain.