Villa Khayangan Jonggol Tiket Masuk & Wahana 2024

Villa Khayangan JonggolBogor memiliki ragam objek wisata menarik yang sayang untuk dilewatkan ketika berada disana. Tak heran kota ini menjadi salah satu destinasi wisata oleh para pelancong dari berbagai kota terutama saat akhir pekan atau hari libur lebaran dan sekolah.

villa khayangan jonggol
Foto milik @witia_zalmi

Villa khayangan jonggol berada di daerah pegunungan sehingga akan diperlihatkan keindahan alam dari atas ketinggian yang sungguh mempesona. Disamping itu banyak spot foto kekinian yang siap menemani setiap pengunjung yang hobi foto selfie.

Karena panorama alam yang disuguhkan dan juga fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap menjadikan tempat ini ramai oleh pengunjung dari kota Bogor, Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bandung dan kota disekitarnya.

Bagi yang berencana ingin liburan ke kota hujan bogor bisa memilih tempat ini sebagai tujuan wisata bersama keluarga atau pasangan. Tanpa berlama-lama berikut ini ada beberapa hal menarik yang mungkin bisa menjadi referensi sebelum kesana.

Daya Tarik Villa Khayangan Jonggol

Destinasi wisata yang menyuguhkan panorama alam masih menjadi salah satu tujuan favorit masyarakat untuk self healing. Villa khayangan jonggol yang ada di daerah Bogor termasuk kawasan yang banyak dikunjungi wisatawan.

villa khayangan bogor
Foto milik @th_aerialdrone

Pemandangan alam berupa perbukitan yang diselimuti pepohonan yang tumbuh rindang nan hijau akan nampak begitu indah. Panorama ini cocok untuk menghilangkan rasa lelah setelah berhari-hari menjalani aktivitas yang padat dan melelahkan.

Karena berada di pegunungan tentu udara di kawasan ini udaranya cukup sejuk, hal ini juga menjadi salah satu alasan mengapa banyak wisatawan tertarik datang ke tempat ini disamping menawarkan beberapa wahana menarik. Apa saja wahana di villa khayangan bogor? simak terus di bawah ini.

Wahana Villa Khayangan Jonggol

Tidak hanya menawarkan suasana alam yang sejuk dan menenangkan, ada berbagai wahana yang ditawarkan yang tidak boleh dilewatkan. Namun ada biaya tambahan yang perlu dikeluarkan, selengkapnya ada di bawah ini.

Kategori WahanaHarga (Rp)
Keranjang LayangRp 5.000
Becak MiniRp 10.000
Taman KelinciRp 10.000
Bioskop 3DRp 10.000
Sepeda GantungRp 20.000
Bebek AirRp 20.000
Flying FoxRp 20.000
Ayunan ExtreamRp 25.000
Becak UdaraRp 25.000
Virtual RealityRp 25.000

Itulah daftar harga wahana di villa khayangan bogor, harga tersebut tidak selalu tetap karena bisa dirubah pihak pengelola sewaktu-waktu sesuai ketentuan. Untuk ulasannya simak terus ya.

Kolam Renang

Di villa khayangan jonggol terdapat kolam renangnya lho, bisa dibayangkan bukan betapa sejuknya air di kolam ini karena berada di daerah pegunungan. Walaupun tidak terlalu luas namun terdapat beberapa wahana permainan air seperti perosotan, ember tumpah dan yang lainnya.

Berenang di kolam dengan sumber mata air pegunungan akan membuat badan jadi lebih seger, ditambah lagi suasana alam sekitarnya sangat bagus. Tentu sangat menarik bisa berenang sambil menikmati pesona alam disekelilingnya.

kolam renang villa khayangan jonggol
Foto milik @vkfoto209

Kolam Ikan Terapi

Di sebelah kolam renang terdapat kolam ikan terapi yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Di kolam ini terdapat ikan-ikan kecil yang nantinya apabila kaki direndam dikolam akan dikerubungi dan digigit kecil-kecil.

Gigitan ini tidak terasa sakit hanya geli karena ikan yang mendekat biasanya cukup banyak. Ikan-ikan ini akan mengambil zat-zat yang tidak baik di kaki dan akan membuat badan jadi lebih baik. Jika penasaran sensasinya digigit ikan-ikan kecil bisa ke kolam ikan terapi di villa khayangan puncak.

Playground

Mengajak anak-anak ke villa khayangan bogor tidak akan bosan karena ada banyak wahana untuk anak-anak, selain taman kelinci di atas ada juga playground untuk area bermain anak. Disini terdapat banyak mainan yang bisa digunakan untuk bermain, cukup seru dan anak akan betah bermain disini.

Taman Kelinci

Di villa khayangan jonggol pengunjung bisa melihat lucu-lucunya hewan kelinci yang ada di taman kelinci. Di taman ini terdapat banyak kelinci yang dibiarkan diluar tanpa dikandangin. Kelinci ini akan berlari, melompat kesana kemari untuk mencari makan.

Asiknya lagi pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan yang menggemaskan ini seperti memegang, menggendong bahkan memberi makan. Namun jangan terlalu agresif dengan hewan ini karena jika tidak nyaman bisa menggigit, cukup dipegang dengan kasih sayang maka kelinci ini akan nurut.

taman kelinci villa khayangan
Foto milik @resty_jyek

Bioskop 3D

Nah ini yang menarik di villa khayangan jonggol karena ada bioskop 3D yang nantinya pengunjung bisa menikmati tayangan film dengan bentuk 3D menggunakan kacamata 3D. Efek seperti nyata akan pengunjung lihat di mana gambar yang ditayangkan seolah-olah berada pada luar layar.

Virtual Reality

Tidak mau ketinggalan dengan kemajuan teknologi, tempat ini juga menawarkan wahana virtual reality yang merupakan teknologi yang memungkinkan pengunjung bisa berinteraksi dengan lingkungan yang dihasilkan oleh simulasi komputer. Sangat menarik tentunya mencoba wahana VR disini.

Spot Foto

Era modern ini penggunaan smart phone sudah berkembang dengan sangat pesat, terlebih fitur yang ditawarkan juga semakin lengkap. Kamera adalah fitur yang sering digunakan masyarakat untuk mengambil foto terutama di tempat-tempat yang instagramable.

spot foto instagramable
Foto milik @riaaprilianti18

Tren masyarakat inilah yang membuat banyak objek wisata baru bermunculan. Banyak yang menawarkan spot foto kekinian sebagai daya tariknya, hal tersebut juga berlaku untuk villa khayangan jonggol.

Ada banyak spot foto unik yang bisa digunakan pengunjung untuk mengambil gambar. Dengan latar belakang pemandangan alam yang indah tentu akan membuat hasil foto terlihat lebih bagus.

Bagi yang suka fotografi tentu sangat disayangkan apabila belum mengunjungi kawasan ini, terlebih banyak fasilitas lain yang tak kalah serunya.

Selain wahana yang telah disebutkan diatas terdapat pula wahana lain seperti ayunan, bebek air, sepeda air hingga berbagai kegiatan outdoor seperti flying fox yang akan melintasi sekitaran kolam.

spot foto villa khayangan
Foto milik @venny_karunia

Fasilitas Villa Khayangan Jonggol

Untuk menunjang kenyamanan pengunjung yang datang, pihak pengelola menyediakan fasilitas umum seperti area parkir kendaraan, toilet, mushola dan lain sebagainya. Tersedia juga fasilitas penunjuang lainnya seperti.

Villa Atau Penginapan

Penginapan villa khayangan jonggol termasuk fasilitas utama yang bisa disewa untuk beristirahat dan bermalam. Harga yang ditawarkan juga bervariasi tergantung tipe penginapan yang dipilih. Jika ingin menyewanya tentu bisa disesuaikan dengan budget yang ada.

penginapan
Foto dari Google Maps Ariez Cupiko

Oleh sebab itu wisatawan yang datang dari luar kota tak perlu kawatir mencari tempat beristirahat karena cukup menarik bisa bermalam sambil menikmati suasana alam di kawasan ini.

Ada beberapa jenis villa di kawasan ini seperti kamar 7 bidadari, tenda salak, tenda pangrango, tenda mahameru, tenda indian, glamping tenda indian, tenda gunung tungku, tenda gunung batu, villa container, villa awi kekes ater dan gombong, villa bambu, villa jalan khayangan, villa pelangi, villa halimun dan subak.

Untuk harganya tentu bervariasi tergantung jenis dan fasilitas villa yang ditawarkan. Fasilitas yang ditawarkannya pun lumayan lengkap seperti kulkas pendingin hingga hingga wifi untuk akses internet secara gratis.

camping
Foto dari @villa_khayangan_bogor

Pengunjung bisa juga membawa tenda sendiri untuk camping, namun hal itu tentu saja cukup merepotkan apalagi harus membawa peralatannya juga. Namun jika ingin bawa tenda sendiri perlu membayar biaya masuk sebesr Rp 80.000/orang.

Harga Tiket Masuk Villa Khayangan Jonggol

Jika tertarik berwisata ke kawasan ini maka perlu menyiapkan budget utuk biaya masuknya, berikut ini besaran harga tiket masuk villa khayangan untuk gambaran sebelum mengunjunginya.

KategoriHarga
WeekdayRp 35.000
WeekendRp 40.000

Dengan membayar biaya masuk dan parkir kendaraan sebesar Rp 5.000 – Rp 10.000, pengunjung bisa menikmati suasana alam yang menyejukkan dan mengabadikannya lewat foto. Namun harga tersebut tidak selalu tetap sebab dapat berubah sewaktu-waktu sesuai ketentuan dari pihak pengelolanya.

Jam Operasional Villa Khayangan Jonggol

Jam buka atau jam operasionalnya dibuka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB pada hari Senin s/d Jumat dan pukul 08.00-18.00 WIB dihari Sabtu dan Minggu.

Lokasi Villa Khayangan Jonggol

Destinasi wisata alam yang berada di alamat Jalan Puncak Dua, Wargajaya, Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat ini lokasinya cukup mudah untuk ditemukan. Namun apabila dari pusat kota Bogor cukup jauh dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar kurang lebih 2 jam tergantung padat tidaknya trafik jalan saat itu.

Untuk rute menuju lokasinya sendiri bisa didapatkan menggunakan layanan Google Maps, cukup mudah namun jangan lupa untuk mengaktifkan GPS terlebih dahulu supaya rute yang di pilihkan akurat sesuai lokasimu saat ini.

Tips Berkunjung

  • Karena konsep tempat ini outdoor maka ada baiknya membawa payung untuk menghindari cuaca buruk seperti hujan atau panas ketika matahari terik.
  • Sebelum berangkat sebaiknya cek cuaca terlebih dahulu dengan aplikasi cuaca yang banyak di playstore supaya tahu kemungkinan cuaca tempat ini agar tidak sia-sia datang.
  • Pergunakan pakaian yang hangat seperti jaket, sweater dan yang lainnya biar tidak kedinginan, hal ini karena udara disini cukup sejuk.
  • Bawa juga pakaian ganti untuk jaga-jaga jika ingin berenang di kolam renang.

Demikianlah informasi mengenai Villa Khayangan Jonggol Bogor yang dapat kami ulas, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari tempat tersebut. Jangan lupa mengunjungi kembali situs Travelingan.Net untuk melihat update tempat hits terbaru di kota-kota lain.